Iklan

Ketua DPRD Bekasi Dorong Pemerintah dan Industri Kolaborasi untuk Penyerapan Tenaga Kerja Lokal

Berita Warga Bekasi
Selasa, 22 April 2025, 11:13 WIB Last Updated 2025-04-22T04:13:11Z
masukkan script iklan disini
masukkan script iklan disini

Ketua DPRD Kabupaten Bekasi, Ade Sukron

BEKASINET.COM
- Ketua DPRD Kabupaten Bekasi, Ade Sukron, mendesak pemerintah daerah untuk terjun langsung dalam mengidentifikasi perusahaan-perusahaan yang dapat diajak bekerja sama dalam upaya penyerapan tenaga kerja lokal. 


Sukron mengungkapkan, selama ini banyak keluhan masyarakat mengenai minimnya kesempatan kerja bagi warga lokal, meskipun Bekasi dikenal sebagai kota industri. Ia menilai bahwa keterlibatan masyarakat Bekasi dalam sektor industri masih sangat terbatas.


Berdasarkan hal tersebut, Sukron mengusulkan agar Pemerintah Kabupaten Bekasi segera menjalankan Peraturan Bupati (Perbup) yang mengatur keterlibatan masyarakat dalam dunia industri. Ia juga berharap agar suasana kondusifitas di sektor industri tetap terjaga dengan baik.


"Saya berharap agar suasana kondusifitas industri di Bekasi tetap berjalan dengan baik," ujar Ade Sukron usai menghadiri acara Halalbihalal AOB di Rm. Warna Warni Cibitung, Senin (21/04/2025).


Selain itu, Sukron juga mendorong industri untuk lebih terbuka dalam memberdayakan masyarakat lokal. Ia mengingatkan agar perusahaan memberikan kontribusi melalui program CSR (Corporate Social Responsibility) yang dapat langsung dirasakan oleh masyarakat, terutama di sekitar kawasan industri. 


"Minimal di sekitaran industri," tegasnya.


(Dwi)

Komentar

Tampilkan

Terkini